PENDAHULUAN
A.
Latar Belakang
Praktik
Pengalaman Lapangan Kependidikan (PPLK) FKIP UNISMA Bekasi merupakan salah satu
mata kuliah yang dirancang untuk melatih mahasiswa agar memperoleh pengetahuan,
keterampilan, dan nilai – nilai keguruan secara utuh dan integratif.
Pengetahuan dan keterampilan keguruan merupakan kemampuan khusus yang harus
dimiliki oleh setiap guru. Seorang guru tidak sekedar memindahkan informasi
kepada siswa tetapi lebih dari itu ia juga menanamkan pengetahuan,
keterampilan, dan nila – nilai kepada siswanya. Kemampuan untuk menjadi guru
yang dapat menampilkan unjuk kerja yang mengarah kepada terbentuknya
kepribadian siswa tersebut harus dilakukan dengan terencana, bertahap dan dapat
dipertanggungjawabkan.
Dalam
program pendidikan guru prajabatan, Praktik Pengalaman Lapangan Kependidikan
(PPLK) merupakan kulminasi atau muara dari semua pengetahuan dan keterampilan
serta nilai-nilai yang diperoleh pada kegiatan kuliah sebelumnya. PPLK dapat
memberikan kesempatan kepada calon guru untuk mengenal lapangan yang akan
menjadi bidang tugasnya secara lebih akrab, kemudian menerapkan segala
pengetahuan, keterampilan serta wawasan, sikap dan nilai yang sudah dibentuk berbagai
mata kuliah ke dalam kelas yang sebenarnya.
B.
Maksud dan Tujuan PPLK
Secara umum PPLK FKIP
UNISMA Bekasi bertujuan membentuk mahasiswa agar memiliki kepribadian sebagai
guru profesional, yang mampu menampilkan kemampuan keguruan di depan kelas
dengan tepat dan dapat dipertanggungjawabkan. Secara khusus PPLK ini bertujuan
agar :
1.
Mahasiswa
memiliki pengetahuan, keterampilan dan nilai-nilai keguruan yang nantinya
ditampilkan di lembaga pendidikan.
2.
Mahasiswa
mengenal lapangan secara akrab yang dikemudian hari akan menjadi latar tempat
mengabdi.
3.
Mahasiswa dapat
menguasai dan menampilkan kemampuan pedagogis.
4.
Mahasiswa mampu
menampilkan kemampuan keguruan secara utuh dan integratif di depan para siswa
secara nyata.
C.
Waktu dan Alokasi Pelaksanaan PPLK
Pelaksanaan
kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan Kependidikan (PPLK) mahasiswa
FKIP-PGSD UNISMA “45” Bekasi. Tahun Akademik 2014/2015 yaitu dilaksanakan di :
Nama
Sekolah :
SD BANI SALEH 2 BEKASI
Alamat Jalan : Jl. Penegak II Jembatan 2
Blok IV Perumahan Bumi Bekasi Baru
Kelurahan / Kecamatan : Pengasinan / Rawa Lumbu
Kota :
Bekasi
No. Telp :
021-8223249
Nama Yayasan : Bani Saleh Bekasi
Alamat Yayasan &
No. Telp : Jalan R.A Kartini no. 7
Kelurahan
Margahayu Kec. Bekasi Timur 17113
Waktu Pelaksanaan :
01 September 2015 s/d 11 Desember 2015
D.
Manfaat Praktik Pengalaman Lapangan Kependidikan
(PPLK)
Kegiatan
Praktik Pengalaman Lapangan Kependidikan (PPLK) memiliki banyak manfaat, selain
bagi mahasiswa bersangkutan juga bermanfaat pula bagi lingkungan di sekitarnya.
Adapun manfaat dari Praktik Pengalaman Lapangan Kependidikan, meliputi:
1.
Manfaat untuk Mahasiswa
a) Memberikan bekal pendidikan dan mendewasakan pribadi mahasiswa dalam menyelesaikan permasalahan yang dihadapi selama PPLK berlangsung.
a) Memberikan bekal pendidikan dan mendewasakan pribadi mahasiswa dalam menyelesaikan permasalahan yang dihadapi selama PPLK berlangsung.
b)
Memberikan pengalaman baru untuk
memperluas pengetahuan.
c)
Memberikan kesempatan kepada mahasiswa
untuk menerapkan pengetahuan yang didapat di bangku kuliah.
d)
Pembentukan sikap dan tanggung jawab
terhadap kode etik seorang pendidik sebagai latihan pengabdian dalam dunia
pendidikan.
2.
Manfaat untuk SD Bani Saleh 2 Bekasi
a) Membantu memperlancar jalannya proses
kegiatan belajar mengajar.
b) Terjalinnya silaturahmi antara mahasiswa
dengan sekolah, guru dan para karyawan sekolah SD Bani Saleh 2 Bekasi.
c) Membantu menumbuhkembangkan motivasi
siswa/siswi untuk melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi, yaitu
Sekolah Menengah Pertama.
3.
Manfaat untuk Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Universitas Islam “45” Bekasi
a) Memperat hubungan kerja dengan sekolah
sebagai objek Praktik Pengalaman Lapangan Kependidikan (PPLK).
b)
Sebagai umpan balik dalam rangka
pembinaan Program di FKIP UNISMA Bekasi.
c) Promosi kepada guru-guru dan siswa untuk
pengenalan Universitas Islam “45” Bekasi, khususnya Program Studi Pendidikan
Guru Sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.
E.
Bidang Tugas Praktik Pengalaman Lapangan
Kependidikan (PPLK)
Bidang
tugas yang penulis laksanakan selama Praktek Pengalaman Lapangan Kependidikan (
PPLK ) di SD Bani Saleh 2
Bekasi yaitu
sebagai berikut :
Tanggal
|
Bidang Tugas
|
Kelas
|
|
07
Sept 2015
|
Matematika
|
I
|
|
07
Sept 2015
|
Bahasa Indonesia
|
I
|
|
08
Sept 2015
|
PKn
|
I
|
|
09
Sept 2015
|
IPA
|
I
|
|
10
Sept 2015
|
Matematika
|
III
|
|
15
Sept 2015
|
Matematika
|
V
|
|
15
Sept 2015
|
Matematika
|
II
|
|
16 Sept 2015
|
Bahasa Indonesia
|
V
|
|
18
Sept 2015
|
Bahasa
Inggris
|
I
|
|
21
Sept 2015
|
Bahasa
Indonesia
|
II
|
|
28
Sept 2015
|
Bahasa
Inggris
|
II
|
|
29
Sept 2015
|
IPS
|
II
|
|
12
Okt 2015
|
Bahasa
Indonesia
|
I
|
|
15
Okt 2015
|
Matematika
|
IV
|
|
28
Okt 2015
|
Seni
Budaya & Keterampilan
|
I
|
|
05
Nov 2015
|
Bahasa
Inggris
|
IV
|
|
23 Nov 2015
|
Ujian
PPLK
|
I
|
|
Disamping mengajar selama 16 kali
pertemuan, kegiatan yang penulis
lakukan di SD Bani Saleh 2 Bekasi yakni menanggulangi
kelas yang kosong dikarenakan ketidak hadirannya guru, mengontrol situasi yang
ada di lingkungan sekolah, menanggulangi masalah – masalah yang terjadi pada
hari itu, menjaga perpustakaan, serta mengikuti kegiatan ekstrakurikuler.
F.
Sistematika Laporan
Di dalam penulisan laporan Pelaksanaan Praktek Pengalaman Lapangan Kependidikan ( PPLK ) ini,
menggunakan sistematika penulisan laporan yang terdiri dari :
BAB I : PENDAHULUAN
Pada Bab
I Pendahuluan, terdiri dari :
A. Latar Belakang
B. Maksud dan Tujuan Praktek Pengalaman Lapangan
Kependidikan (PPLK)
C. Waktu dan Alokasi Pelaksanaan
D. Manfaat Praktek Pengalaman Lapangan
Kependidikan ( PPLK )
E. Bidang Tugas Praktek Pengalaman Lapangan
Kependidikan (PPLK)
F. Sistematika Laporan
BAB II : DESKRIPSI
KEADAAN SEKOLAH
Pada Bab II Deskripsi Keadaan Sekolah, terdiri dari :
A. Sejarah Sekolah
B. Visi, Misi dan Tujuan Sekolah
C. Struktur Organisasi Sekolah
D. Keadaan dan Potensi Sekolah
E. Jadwal
Kegiatan Belajar Mengajar
BAB III : PELAKSANAAN KEGIATAN PPLK
Pada Bab III Pelaksanaan Kegiatan PPLK, terdiri dari :
A. Pembekalan PPLK
B. Tahapan Pelaksanaan dan Pengembangan
C. Masalah dan Solusi
BAB IV : PENUTUP
Pada Bab III Penutup, terdiri dari :
A. Kesimpulan
B. Saran
0 comments:
Post a Comment